Custom Search

Perempuan Encok Berisiko Serangan Jantung

Perempuan Encok Berisiko Serangan Jantung



Penulis : Ikarowina Tarigan



Perempuan Encok Berisiko Serangan Jantung

topnews.in

PEREMPUAN penderita encok berisiko lebih besar mengalami serangan jantung dibandingkan laki-laki dengan encok.

Sebuah studi menunjukkan bahwa perempuan dengan encok berisiko 39 persen lebih besar mengalami serangan jantung dibandingkan perempuan yang bebas encok. Di sisi lain, laki-laki dengan encok berisiko 11 persen lebih besar mengalami serangan jantung dibandingkan laki-laki sehat.

Menurut peneliti, encok telah lama diketahui meningkatkan risiko serangan jantung pada laki-laki. Akan tetapi, masih sangat sedikit yang diketahui mengenai risiko serangan jantung pada perempuan.

Bagaimana encok memengaruhi serangan jantung? Menurut peneliti, kelebihan asam urat terkait encok meningkatkan peradangan dan kekentalan darah."Kedua hal ini memicu penyakit jantung," terang peneliti seperti dikutip situs webmd.com

Faktor lain

Dalam studi yang dipublikasikan di Annals of the Rheumatic Diseases ini, peneliti dari Arthritis Research Centre of Canada di Vancouver membandingkan kejadian serangan jantung di antara 9.642 laki-laki dan perempuan penderita encok dan 48.210 orang dewasa sehat. Semua partisipan berusia di atas 65.

Selama 10 tahun masa follow-up, terjadi 3.268 serangan jantung termasuk 996 serangan jantung pada perempuan. Hasil menunjukkan bahwa jika dibandingkan dengan perempuan tanpa encok, perempuan dengan encok berisiko 39 persen lebih besar mengalami serangan jantung dan berisiko 41 persen lebih besar mengalami serangan jantung nonfatal.

Peningkatan risiko serangan jantung di antara perempuan penderita encok ini tetap sama setelah peneliti menyesuaikan faktor terkait serangan jantung lainnya (seperti hipertensi dan diabetes) serta penggunaan obat-obatan. (IK/OL-08)




(Sumber : www.mediaindonesia.com)




Artikel yang Berhubungan



0 comments:

Posting Komentar

Template by : Kendhin x-template.blogspot.com